marinonton films

Bali United vs Sriwijaya FC 3-4 Highlights

Bali United vs Sriwijaya FC 3-4 Video Gol Highlights
Bali United vs Sriwijaya FC 3-4 Video Gol Highlights - Liga 1 Sabtu 5 Mei 2018

Bali United kalah 3-4 dari Sriwijaya FC pada pertandingan lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Sabtu 5 Mei 2018.

Laga berlangsung sengit. Jual-beli serangan dan saling berbalas gol terjadi sepanjang pertandingan.

Peluang pertama didapat Sriwijaya FC di menit kelima. Tendangan Yoo Hyun-Goo masih bisa diantisipasi oleh pemain belakang Bali United.

Tiga menit kemudian, giliran Bali United yang mendapatkan peluang pertama melalui Nick van der Velden. Bola hasil tendangan kerasnya tidak mengarah ke gawang Sriwijaya FC.

Kubu Sriwijaya FC terus menekan pertahanan Bali United dalam 10 menit pertama. Beberapa kali Laskar Wong Kito memiliki peluang di depan gawang.

Namun, justru Bali United yang berhasil mencetak gol pembuka pada menit ke13 lewat Ilja Spasojevic.

Gol Spaso


Tertinggal 0-1, Sriwijaya FC berusaha membalas. Laskar Wong Kito memiliki peluang pada menit ke-21. Dhalilov terjebak offside.

Di menit ke-28, Sriwijaya FC askhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Berawal dari tendangan bebas Alberto Goncalvez, Hamka Hamzah berhasil menanduk bola dan tidak dapat diantisipasi oleh Wawan Hendrawan, kiper Bali United. Gol Hamka

Gol Hamka


Saling berbalas gol terjadi di lima menit terakhir babak pertama.

Di menit 41, salah antisipasi Alfin Tuasalamony berbuah gol untuk Serdadu Tridatu. Bali United FC 2 -1 Sriwijaya FC.

Gol Alfin

Dua menit berselang, Sriwijaya menyamakan kedudukan menjadi 2-2.  Umpan silang mendatar Esteban Vizcarra dikonversi menjadi gol oleh Alberto Goncalves.

Gol Beto


Skor 2-2 menutup babak pertama.

Di babak kedua, saling berbalas gol kembali terjadi. Di menit 53, Manuchehr Jalilov membuat Sriwijaya FC unggul 3-2.

Melewati dua pemain Bali United FC, Manuchehr Jalilov melepaskan tendangan melengkung ke gawang tuan rumah yang dikawal Wawan Hendrawan. Gol! Skor 3-2 buat tim tamu.

Gol Jalilov



Di menit 58, Bali United mendapatkan hadiah penalti. Eksekusi penalti Stefano Lilipaly membobol gawang Teja Paku Alam.

Gol Lilipaly


Skor Bali United vs  Sriwijaya FC  3-3 kembali imbang 3-3.


Saat laga memasuki injury time, Sriwijaya FC mencetak gol kemenangan lewat Hamka Hamzah dengan memanfaatkan umpan tendangan penjuru.

Skor akhir Bali United FC vs  Sriwijaya FC  3-4.

Susunan Pemain
Bali United: Wawan Hendrawan; Ricky Fajrin, A. Wiantara, Demerson, A. Wijaya, Nick van der Velden, Fadil Sausu, M Krkotic, A. Agung, Stefano Lilipaly, Ilja Spasojevic

Sriwijaya FC: Teja Paku Alam; Alvin Tuasalamony, Mahamadou N'Diaye, Hamka Hamzah, M. Merauje, Makan Kanote, Esteban Vizcarra, Adam Alis, Yoo Hyun-Goo, M. Dzhalilov. Alberto Goncalvez.*


Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment