Balapan MotoGP Austin Amerika Senin Pkl 02.00 WIB Bakal Seru, Marquez Start di Depan Rossi.
Race MotoGP Austin Amerika diprediksi bakal belangsung seru. Marc Marquez akan start di posisi keempat atau tepat di depan Valentino Rossi.
Marquez sebenarya meraih pole position, namun kena sanksi turun tiga posisi start akibat pelanggaran saat kualifikasi dengan menghalangi laju Maverick Vinales.
Rossi akan berusaha melewati Marquez. Hubungan kedua pebalap memanas setelah Marquez menabrak Rossi di MotoGP Argentina hingga jatuh.
The Doctor sendiri bertekad menyajikan penampilan terbaiknya. Di sisi lain, Marquez justru meneruskan kontroversi dengan menghalangi laju Vinales di kualifikasi yang membuatnya kena sanksi penurunan posisi start.
Rekor Marquez sangat apik di Amerika. Sebaliknya, Rossi belum pernah menang di Austin. Karenanya, Rossi bertekad memutus catatan buruknya di GP Amerika.
Rossi baru mengoleksi dua podium dari lima balapan MotoGP Amerika Serikat. Dari lima edisi balapan, Rossi belum sekalipun Rossi meraih gelar juara.
Pada 2013, Rossi harus puas finis keenam dan mengakui keunggulan Marc Marquez yang kali itu menjalani debutnya di MotoGP.Â
Podium pertama Rossi di MotoGP Amerika Serikat terjadi pada 2015. Kala itu The Doctor berada di belakang Marc Marquez dan Andrea Dovizioso.
Prestasi terbaiknya menjadi runner up pada balapan musim 2017. Rossi finis di peringkat kedua terpaut 3,069 dari sang penguasa MotoGP Amerika Serikat Marc Marquez.
Musim ini Rossi datang ke Austin setelah insiden dengan Marquez di MotoGP Argentina yang berbuntut pada kegagalan finis dan perseteruan di luar lintasan.
"Kembali ke lintasan setelah balapan yang sulit, seperti di Argentina, adalah hal yang penting. Kami harus bekerja memperbaiki M1 kami dan setiap sesi akan sangat krusial," ujar Rossi dikutip dari laman resmi MotoGP.
"Austin adalah trek yang sulit buat saya dan M1, tapi atas alasan itu juga saya harus berada di level terbaik bersama tim saya, sehingga saya bisa menemukan setelah terbaik sejak latihan bebas hari pertama," sambungnya.
Rossi yang mengantongi 16 poin dari hasil finis ketiga di MotoGP Qatar berada di peringkat kedelapan klasemen pebalap di awal musim.
0 comments:
Post a Comment